menu melayang

TENTANG IAI Wilayah Bekasi

Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Wilayah Bekasi adalah organisasi profesi arsitek yang berkomitmen untuk mewadahi, mendukung, dan memajukan para arsitek di wilayah Bekasi dan sekitarnya. Sebagai bagian dari IAI Nasional dan IAI Provinsi Jawa Barat, kami bertujuan untuk mengembangkan standar profesionalisme, etika, dan kreativitas dalam bidang arsitektur.


IAI Wilayah Bekasi

Sejarah Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Wilayah Bekasi

Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Cabang Bekasi telah terbentuk dan diresmikan di Harapan Indah Sport Center Bekasi pada Sabtu, 15 Mei 2010, dengan dihadiri oleh para pengurus IAI dari cabang DKI Jakarta, Banten, dan Jawa Barat. Dalam pembentukan IAI cabang Bekasi, telah terpilih sebagai Ketua Ir. Dedy Subrantas untuk masa bakti 2010 – 2013. Saat ini tercatat kami memiliki 150 anggota aktif, yang terdiri dari anggota biasa dan anggota profesional.

Pendirian IAI Wilayah Bekasi

VISI

Menjadi institusi yang dapat mewarnai peradaban suatu kawasan, termasuk penataan ruang kota dan segala unsur yang berkaitan dengan arsitektur.

MISI

Menggalang kekuatan anggota sebagai potensi dan bergandengan tangan dengan semua pihak, khususnya pemerintah, secara profesional.

GOALS

Berpartisipasi aktif dalam mewujudkan kota yang berkelas.

MOTTO

Veracity – Variety – Validity

Kesungguhan – Keberagaman – Pengesahan

IAI Wilayah Bekasi adalah wadah untuk membangun koneksi, berbagi ide, dan menciptakan karya yang bermakna bagi masyarakat dan lingkungan. Dengan semangat profesionalisme, kami terus berupaya memperkuat peran arsitek dalam pembangunan bangsa.

Back to Top

Cari Artikel